Search for collections on Universitas YARSI Repository

Pengaruh Kompetensi dan Lingkungan Kerja Terhadap Produktivitas Kerja dengan Komitmen Organisasi Sebagai Faktor Mediator Pada Karyawan PT. Dana Purna Investama Dan Tinjauannya Dari Sudut Pandang Islam

Kusumadewi, Dwi (2019) Pengaruh Kompetensi dan Lingkungan Kerja Terhadap Produktivitas Kerja dengan Komitmen Organisasi Sebagai Faktor Mediator Pada Karyawan PT. Dana Purna Investama Dan Tinjauannya Dari Sudut Pandang Islam. Diploma thesis, Universitas YARSI.

Full text not available from this repository.

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh kompetensi dan lingkungan kerja terhadap produktivitas kerja dengan komitmen organisasi sebagai faktor mediator. Penelitian didesain sebagai explanatory research. Populasi penelitian adalah karyawan PT. Dana Purna Investama dengan jumlah sampel 80 responden. Data dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner terhadap responden. Analisis data menggunakan Metode Partial Least Square Structural Equation Modeling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kompetensi dan lingkungan kerja dapat dijadikan model yang mempengaruhi produktivitas kerja dengan dimediasi komitmen organisasi (p-value <0,001). Kompetensi, lingkungan kerja dan komitmen masing-masing berpengaruh positif dan signifikan terhadap produktivitas kerja (p-value <0,001). Komitmen organisasi dapat menjadi mediator yang mempengaruhi lingkungan kerja terhadap produktivitas kerja (p-value 0,032). Sedangkan komitmen organisasi tidak dapat menjadi mediator yang mempengaruhi kompetensi terhadap produktivitas kerja. Tinjauan Islam menjelaskan bahwa kompetensi dan lingkungan kerja terhadap produktivitas kerja dengan komitmen organisasi sebagai faktor mediator telah menerapkan prinsip-prinsip Islam yaitu shiddiq, amanah, tabligh, fathanah pada perusahaan PT. Dana Purna Investama.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Chemistry
Depositing User: Unnamed user with email admin@yarsi.ac.id
Date Deposited: 09 Feb 2021 02:34
Last Modified: 09 Feb 2021 02:34
URI: http://digilib.yarsi.ac.id/id/eprint/7396

Actions (login required)

View Item View Item