Search for collections on Universitas YARSI Repository

KARTU MOTIVASI SEBAGAI BENTUK DUKUNGAN SOSIAL DALAM PROSES PERAWATAN PADA ANAK KANKER LEUKEMIA LIMFOBLASTIK AKUT (LLA) YANG DIBERIKAN OLEH ORANGTUA DAN TINJAUAN DARI AGAMA ISLAM Studi Kasus Pada Rumah Sakit X

Nurlely, Nurlely (2011) KARTU MOTIVASI SEBAGAI BENTUK DUKUNGAN SOSIAL DALAM PROSES PERAWATAN PADA ANAK KANKER LEUKEMIA LIMFOBLASTIK AKUT (LLA) YANG DIBERIKAN OLEH ORANGTUA DAN TINJAUAN DARI AGAMA ISLAM Studi Kasus Pada Rumah Sakit X. Diploma thesis, Universitas YARSI.

[img] Text
COVER 1602007017.pdf

Download (90kB)
[img] Text
ABSTRAK 1602007017.pdf

Download (198kB)
[img] Text
BAB 1--1602007017.pdf

Download (350kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA--1602007017.pdf

Download (233kB)
[img] Text
BAB 2--1602007017.pdf
Restricted to Registered users only

Download (650kB)
[img] Text
BAB 3--1602007017.pdf
Restricted to Registered users only

Download (230kB)
[img] Text
BAB 4--1602007017.pdf
Restricted to Registered users only

Download (934kB)
[img] Text
BAB 5--1602007017.pdf
Restricted to Registered users only

Download (369kB)
[img] Text
BAB 6--1602007017.pdf
Restricted to Registered users only

Download (235kB)
[img] Text
LAMPIRAN--1602007017.pdf
Restricted to Registered users only

Download (734kB)

Abstract

Leukemia Limfoblastik Akut (LLA) adalah salah satu kanker leukemia yang gejalanya ditandai dengan berkembangnya sel darah putih yang tidak normal menggantikan komponen sumsum tulang normal. LLA sering menyerang anak-anak dibawah usia 14 tahun. Anak penderita kanker LLA yang sedang menjalankan perawatan di rumah sakit mengalami perubahan fisik, perilaku, dan emosional. Perubahan-perubahan tersebut memberikan dampak yang kurang baik bagi perkembangan kesehatan anak. Oleh karena itu, dukungan sosial dari orang terdekat seperti orangtua sangat dibutuhkan. Penelitian ini bertujuan untuk melihat efektifitas pemberian kartu motivasi sebagai bentuk dukungan sosial orangtua terhadap anaknya yang sedang menjalani proses perawatan kanker LLA. Subjek penelitian berjumlah 5 orang, dengan batasan usia anak yang terdiagnosa kanker LLA antara 6 sampai 12 tahun. Peneliti memilih subjek penelitian berdasarkan kriteria yang bersifat homogen. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif studi kasus, dengan metode pengumpulan data menggunakan teknik observasi dan wawancara. Adapun faktor penelitian ini mengedepankan pentingnya dukungan sosial dari orangtua yang memberikan dampak positif bagi kondisi kesehatan anak. Wujud dukungan sosial tersebut berupa pemberian kartu motivasi. Sebagaimana Islam selalu mengajarkan kasih sayang kepada semua umatnya dan saling memberikan perhatian antara orangtua terhadap anaknya, sesama teman, maupun sesama mahluk ciptaan Allah. Firman Allah SWT dalam QS. Al-Balad (90): 17 Artinya: “Dan Dia (Tidak pula) termasuk orang-orang yang beriman dan saling berpesan untuk bersabar dan saling berpesan untuk berkasih sayang” (QS. Al.Balad (90): 17). xix Maka dari itu peneliti mengangkat tema dukungan sosial orangtua dalam bentuk pemberian kartu motivasi pada anak kanker LLA. Dimana pemberian kartu motivasi menjadi suatu bentuk dukungan sosial yang efektif dalam proses perawatan pada anak kanker LLA, serta merupakan alat komunikasi bersifat terapeutik (penyembuhan).

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: S-2-PSI
Uncontrolled Keywords: Kanker Leukemia Limfoblastik Akut, Anak (6-12 tahun), Orangtua, Dukungan Sosial dan Kartu Motivasi
Subjects: L Education > L Education (General)
R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RC Internal medicine > RC0254 Neoplasms. Tumors. Oncology (including Cancer)
R Medicine > RJ Pediatrics
R Medicine > RJ Pediatrics > RJ101 Child Health. Child health services
Depositing User: Unnamed user with email admin@yarsi.ac.id
Date Deposited: 09 Feb 2021 02:32
Last Modified: 25 Jul 2024 14:48
URI: http://digilib.yarsi.ac.id/id/eprint/6620

Actions (login required)

View Item View Item