Search for collections on Universitas YARSI Repository

PERSEPSI PENGGUNA TERHADAP PENGEMBANGAN KOLEKSI DI PERPUSTAKAAN RUMAH SAKIT KANKER “DHARMAIS” DAN TINJAUANNYA MENURUT ISLAM

Marampa, Editha Linggayo (2015) PERSEPSI PENGGUNA TERHADAP PENGEMBANGAN KOLEKSI DI PERPUSTAKAAN RUMAH SAKIT KANKER “DHARMAIS” DAN TINJAUANNYA MENURUT ISLAM. Diploma thesis, Universitas YARSI.

[img] Text
COVER SKRIPSI_EDITHA LINGGAYO MARAMPA_1502013009.pdf

Download (244kB)
[img] Text
ABSTRAK SKRIPSI_EDITHA LINGGAYO MARAMPA_1502013009.pdf

Download (287kB)
[img] Text
BAB 1 SKRIPSI_EDITHA LINGGAYO MARAMPA_1502013009.pdf

Download (181kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA SKRIPSI_EDITHA LINGGAYO MARAMPA_1502013009.pdf

Download (153kB)
[img] Text
BAB 2 SKRIPSI_EDITHA LINGGAYO MARAMPA_1502013009.pdf
Restricted to Registered users only

Download (365kB)
[img] Text
BAB 3 SKRIPSI_EDITHA LINGGAYO MARAMPA_1502013009.pdf
Restricted to Registered users only

Download (464kB)
[img] Text
BAB 4 SKRIPSI_EDITHA LINGGAYO MARAMPA_1502013009.pdf
Restricted to Registered users only

Download (625kB)
[img] Text
BAB 5 SKRIPSI_EDITHA LINGGAYO MARAMPA_1502013009.pdf
Restricted to Registered users only

Download (225kB)
[img] Text
LAMPIRAN SKRIPSI_EDITHA LINGGAYO MARAMPA_1502013009.pdf
Restricted to Registered users only

Download (732kB)

Abstract

Koleksi Perpustakaan Rumah Sakit Kanker “Dharmais” merupakan salah satu wadah penunjang pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi di bidang kesehatan yang selalu berkembang. Penelitian ini akan membahas tentang Persepsi Pengguna Terhadap Pengembangan Koleksi Di Perpustakaan Rumah Sakit Kanker “Dharmais” Dan Tinjauannya Menurut Islam. Penelitian ini bertujuan: (1) Mengetahui bagaimana persepsi pengguna terhadap pengembangan koleksi di Perpustakaan Rumah Sakit Kanker “Dharmais”; (2) Mengetahui tinjauan Islam terhadap pengembangan koleksi di Perpustakaan Rumah Sakit Kanker “Dharmais”. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif deskriptif dan sampel berjumlah 94 responden. Pengumpulan data melalui kuesioner. Analisis data dilakukan dengan melihat persentase jawaban responden yang diolah di Statistical Product Service Solution (SPSS). Hasil dari penelitian yang dilakukan adalah: (1) Persepsi responden terkait pengembangan koleksi di Perpustakaan Rumah Sakit Kanker “Dharmais” belum maksimal hal ini dapat diketahui melalui persepsi responden terhadap pernyataan “koleksi bahan pustaka yang ada di Perpustakaan RS. Kanker “Dharmais” lengkap” setengah dari responden memilih jawaban tidak setuju yaitu sebesar 56,4%. Hal ini terjadi karena pengembangan koleksi tidak rutin dilakukan setiap tahun, dan juga tidak mengikuti perkembangan informasi, koleksi yang disediakan juga tidak memadai misalnya saja kurangnya sarana komputer dan penataan buku yang tidak teratur; Persepsi responden terkait ketersediaan koleksi bahan pustaka memberikan kesan bahwa perpustakaan telah memberikan kontribusi kepada para penggunanya, informasi yang dicari oleh pengguna perpustakaan dapat mereka temukan meskipun tidak semua informasi yang dibutuhkan dapat terpenuhi; (2) Tinjauan Islam terhadap pengembangan koleksi di Perpustakaan Rumah Sakit Kanker “Dharmais”, yaitu: Islam memotivasi perkembangan ilmu pengetahuan, termasuk bidang kedokteran. Perpustakaan Rumah Sakit Kanker “Dharmais” harus mengikuti perkembangan informasi kesehatan di bidang kanker dan melengkapi koleksi perpustakaannya.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: S-158-IP
Uncontrolled Keywords: Persepsi pengguna, perpustakaan rumah sakit, pengembangan koleksi Rumah Sakit Kanker “Dharmais”.
Subjects: L Education > L Education (General)
R Medicine > R Medicine (General)
Z Bibliography. Library Science. Information Resources > Z665 Library Science. Information Science
Z Bibliography. Library Science. Information Resources > Z719 Libraries (General)
Z Bibliography. Library Science. Information Resources > ZA Information resources
Depositing User: Unnamed user with email admin@yarsi.ac.id
Date Deposited: 09 Feb 2021 02:30
Last Modified: 18 Jul 2024 14:13
URI: http://digilib.yarsi.ac.id/id/eprint/5807

Actions (login required)

View Item View Item